Pawai Bregodo 2016 memeriahkan
acara pembukan acara Festival Kampung Wisata jogja 2016 lalu disepanjang jalan
Malioboro hingga Museum Benteng Vredeburg, Jumat (2/9/2016). Bregodo merupakan
prajurit yang sering mengawal atau mengiringi acara yang diselenggarakan kraton
jogja.
Pawai Bregodo sendiri diikuti
oleh 17 kampung yang ada di Jogjakarta. Setiap kampung menampilkan keunikan dan
budaya yang berbeda sesuai dengan potensi wisata yang mereka miliki. Kostum yang
mereka pakai untuk mengikuti acara pawai pun beraneka ragam sesuai dengan
wisata yang mereka berikan.
Pawai bregodo pun menjadi pusat
perhatian masyarakat, tokoh masyarakat, dan wisatawan yang berada disepanjang
jalan Malioboro, jalan Malioboro pun sempat ditutup kurang lebih selama 2 jam. Pawai
ini secara simbolis merupakan acara pembuka Festival Kampung Wisata yang berakhir
pada hari minggu (4/9/2016).